Rabu, 22 Februari 2017

Rusia Akan Tawarkan MiG-35 ke Pasar Timur Tengah


Rusia berencana menawarkan jet tempur generasi 4++ terbaru Mikoyan MiG-35 ke pasar Timur Tengah, kata Direktur MiG Jenderal Ilya Tarasenko, Minggu (19/2).
“MiG berencana mempromosikan jet tempur MiG-35 di Timur Tengah. Pesawat ini dapat memenuhi permintaan di kawasan itu baik dari segi jangkauan terbang dan karakteristik lainnya. Kami berencana memasarkan Mig-35 di Timur Tengah,” kata sang direktur kepada TASS di sela-sela pameran pertahanan internasional IDEX 2017.
MiG-35 dilengkapi senapan 30 mm, mampu melesat dengan kecepatan Mach 2,23, dan terbang setinggi 19 ribu meter. Pesawat ini juga mampu membawa hingga 7.000 kg muatan pada sepuluh hardpoint atau stasiun senjata.
Selain itu, MiG-35 juga dilengkapi sejumlah perangkat aviasi yang dapat memungkinkan penggunaan tiap jenis senjata yang tersedia terhadap target udara, darat, dan permukaan.
Pesawat canggih ini dihargai sekitar 16,8 juta dolar AS (224 miliar rupiah). Menurut para pakar, harga yang jauh lebih rendah menjadi salah satu keunggulan utama MiG-35 dibandingkan dengan pesaing-pesaing internasionalnya. Jet Dassault Rafale milik Prancis, misalnya, dihargai dua kali lipat dari MiG-35.

Sumber : www.rbthindonesia.com


SHARE THIS

Author:

0 komentar: